Around Us : Mengenang Pahlawan
Hari pahlawan adalah hari pada tanggal 10 November yang diadakan setiap tahunnya untuk memperingati para pejuang kita yang telah gugur di medan pertempuran pada hari pahlawan. Menurut Roni Saputro S.Pd. selaku guru Sejarah Indonesia SMA Negeri 8 Jakarta hari pahlawan adalah hari yang dijadikan sebagai momen untuk mengenang jasa para pahlawan Indonesia. Karena bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai pahlawan dengan mengambil semangat juang, rela berkorban, berkorban jiwa raga untuk negara yang telah dicontohkan oleh para pahlawan.
Ketahuilah betapa sulitnya untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia pada saat itu. Para pahlawan dan pemuda melawan pasukan asing yang menyerang wilayah Indonesia selama tiga minggu lamanya dan pertempuran tersebut merupakan pertempuran terbesar dalam sejarah Indonesia. Pada saat itu, para pahlawan mempertaruhkan segenap jiwa dan raga untuk mempertahankan republik Indonesia. Karena itu kita wajib memperingati hari pahlawan yang telah gugur di medan pertempuran saat berjuang melawan para penjajah dan waktunya kita untuk generasi sekarang terutama sebagai penerus bangsa indonesia untuk terus memperingati hari pahlawan nasional yang tentunya disesuaikan dengan perkembangan zaman sekarang.
Nah, Bagaimana sih caranya untuk bisa memperingati hari pahlawan?
- 1. Mempelajari perjuangan bangsa kemerdekaan Indonesia
- Tentunya teman - teman sudah mengetahui cara mempelajari perjuangan bangsa Indonesia. Bisa dilakukan dengan cara belajar dan memaknai sejarah Indonesia yang bisa bertahan sampai saat ini dengan kemerdekaannya, bahkan teman - teman bisa mencintai apa yang dilakukan para tokoh penyelamat bangsa yang berjuang habis-habisan demi nusa dan bangsa dan untuk itu belajarlah sebagaimana kita mengetahui apa itu dunia.
- 2. Mengunggah postingan tentang hari pahlawan
- Dengan kita mengunggah postingan tema pahlawan itu membuktikan cinta teman - teman terhadap tanah air dan cara posting kita dapat menyebarkan hari pahlawan dengan bangga kepada seluruh rakyat Indonesia bahwa hari ini adalah hari pahlawan yang dimana kita bisa menyebarkan luas pandangan kita dan cinta kita kepada para pejuang kita yang sudah wafat, oleh karena itu kita harus berterima kasih karena para pejuang kita bisa merasakan kemerdekaan mutlak dan untuk itu kita harus menyebarkan bagaimana mulianya perjuangan pahlawan nasional.
- 3. Upacara bendera
- Upacara bendera adalah sesuatu bentuk dimana kita bisa mengibarkan bendera merah putih dihadapan para siswa ataupun siapa saja yang mengikutinya, bukan hanya itu kita bisa mendengarkan lagu Indonesia raya karenanya upacara bendera menjadi sebuah kenangan para pejuang yang mana kita bisa mengenangnya melalui bendera merah putih tersebut yang diwarnai merah putih.
- 4. Mengheningkan cipta
- Ketika upacara atau hal lain kita mengheningkan cipta dengan mempelajari dan mengheningkan hati kita dimana mereka berjuang membuat Indonesia merdeka saat ini, dalam hal itu mengheningkan cipta sebuah motivasi agar kita bisa menjadi penerus bangsa dengan mengingat perjuangan para pejuang bangsa kita sendiri.
- 5. Berperan aktif dalam memajukan nama Indonesia
- Berperan aktif dalam memajukan nama Indonesia dapat kita lakukan dengan beragam misalnya bisa kita perkenalkan budaya Indonesia ke negeri asing atau mengikuti organisasi yang positif yang bisa memajukan bangsa Indonesia menjadi negara yang lebih maju.
Jadi dengan memperingati hari pahlawan maka kita kenang kembali keteladanan para pahlawan yang gigih bersemangat mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Semoga Around Us kali ini akan menambahkan wawasan teman-teman. Sampai bertemu lagi di Around Us berikutnya ya!
Sumber :
https://kumparan.com/berita-hari-ini/cara-memperingati-hari-pahlawan-10-november-dari-rumah-1wsyK UOvVE3
https://www.kompasiana.com/ariflubis4975/61a5a8e2259d5c0388141852/hari-pahlawan
Bapak Roni Saputro S.Pd.
Ibu Bibit Purwantini M. Pd.